Fitur Multi Mata Uang (Multi Currency)

Fitur ini diperuntukkan bagi pelaku bisnis yang dalam transaksinya menggunakan multi mata uang (transaksi dalam mata uang asing). Fungsinya tidak berbeda dari yang sudah ada di versi desktop, namun hal yang membedakan adalah pengaplikasian mata uang pada Pelanggan dan Pemasok.

Pada versi desktop, pelanggan dan pemasok hanya bisa bertransaksi dengan satu mata uang saja sehingga apabila Pelanggan dan Pemasok yang sama namun bertransaksi dengan mata uang yang berbeda, Anda perlu membuatkan nama Pelanggan dan Pemasok dengan nama yang sama, namun berbeda mata uangnya. Di Accurate Online, hal ini tidak diperlukan lagi, Anda cukup aktifkan fitur Multi Mata Uang dan Pelanggan serta Pemasok, bisa bertransaksi dengan daftar mata uang yang telah Anda buat di database Anda. Serta informasi nilai tukar mata uang akan otomatis ter-isi pada formulir transaksi yang disesuaikan dengan nilai tukar mata uang per tanggal transaksi diinput.

Mengaktifkan Fitur

Pada saat persiapan awal database, Anda akan ditanyakan beberapa hal terkait fitur-fitur yang akan digunakan sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Salah satu yang ditanyakan adalah penggunaan fitur Multi Mata Uang. Jika saat persiapan database awal, Anda belum membutuhkan, sehingga tidak mengaktifkan fitur ini, Anda tetap bisa menggunakannya sewaktu-waktu. Cara mengaktifkan fitur ini caranya sebagai berikut:

  1. Masuk ke menu Pengaturan
  2. Kemudian pilih Preferensi

3. Pilih bagian Fitur kemudian pada Fitur Dasar centang fitur ‘Multi Mata Uang’

Membuat dan Mengaplikasikan Fitur Mata Uang

Berikut informasi untuk membuat Daftar Mata Uang yang sesuai dengan kebutuhan dalam transaksi bisnis Anda:

  1. Masuk ke menu Perusahaan, kemudian pilih Mata Uang
  1. Dan akan tampil formulir baru untuk mengisikan Mata Uang, yaitu dengan memilih Nama Mata Uang/Negara. Silahkan ketikan nama mata uang yang dimaksud, dan otomatis akan tampil pencarian Anda.
  1. Saat membuat Mata Uang baru, tidak perlu mengisikan Nilai Tukarnya. Setelah memilih nama mata uang, akan tampil simbol dan bendera dari negara mata uang tersebut. Klik simpan untuk menyimpannya.
  1. Mata uang yang Anda buat akan tampil pada daftar Mata Uang.

Dalam pengaplikasian di transaksi penjualan ataupun pembelian, Anda memilih mata uang yang digunakan dalam transaksi saja. Pemilihan mata uang, dilakukan setelah Anda memilih nama pelanggan ataupun pemasok.

Ilustrasi:

Melakukan penginputan transaksi penjualan dengan database Multi Mata Uang

  1. Buka formulir Faktur Penjualan dari Modul Penjualan, kemudian pilih nama Pelanggan.
  2. Jika Anda mendaftarkan mata uang lebih dari 1, maka setelah pemilihan nama pelanggan akan tampil baris yang berisi informasi mata uang. Sebelum pemilihan informasi mata uang akan terisi Nama Mata Uang Dasar pada database tersebut.
  1. Pilih mata uang asing yang sesuai pada transaksi Anda dan nilai tukar akan otomatis terisi sesuai dengan nilai tukar per tanggal transaksi tersebut. Namun Anda masih bisa mengubahnya sesuai dengan nilai tukar yang Anda inginkan.
  1. Informasi nilai tukar pada formulir transaksi penjualan, ditampilkan 2 baris yaitu Kurs dan Pjk. Baris Kurs merupakan nilai tukar komersial sedangkan baris Pjk merupakan nilai tukar pajak. Untuk defaultnya, Accurate Online mengisikan dengan nilai tukar yang sama. Namun Anda bisa mengubah nilai tukar tersebut sesuai dengan kebutuhan Anda.

Catatan: Pengisian otomatis nilai tukar berlaku pada setiap formulir transaksi yang melibatkan akun dengan mata uang. Untuk nilai tukarnya, Anda masih bisa mengubahnya sesuai dengan nilai tukar yang ingin Anda isikan.

Was this article helpful?

Related Articles

Keranjang Belanja